Selasa, 31 Maret 2009

APLIKASI PEMBELAJARAN

  • software aplikasi pembelajaran mobile learning dapat didownload di http://m.p4tkmatematika.com.
Website ini berisi aplikasi Java yang dapat diinstal dan dijalankan pada HP/ponsel yang telah mendukung teknologi Java khususnya MIDP 2.0.


  • Zekr adalah sebuah tool pembelajaran Al-Qur'an dengan platform terbuka, penggunaannya pun relatif mudah, cukup dengan membrowsing lalu cari tahu apa yang kita inginkan dalam Al-Qur'an. Zekr adalah proyek berbasiskan Al-Quran, direncanakan untuk diterima secara universal, open source dan sebuah aplikasi cross-platform yang mengacu secara umum pada Al-Qur'an Tujuan utama pembuatan Zekr ini adalah membangun sebuah platform yang bisa diterima secara umum sehingga bisa menerima berbagai sumber daya dalam Islam. http://zekr.org
  • Software
    GRATIS
    untuk pendidikan (TK, SD, SLTP, dan SMU) dengan alamat :
    http://invircom.virtualave.net

Selasa, 17 Maret 2009

REKAMAN DIGITAL

1. Di singkat MIDI. Merupakan standar untuk menghubungkan komputer dengan instrumen musik elektronik dan pemrosesan efek khusus. Format suara instrumen ini di perkenalkan pada tahun 1983 oleh perusahaan musik elektrik seperti Roland, Yamaha dan Korg. Format MIDI bersifat sangat kompak dengan ukurannya yang kecil, suara yang di hasilkan oleh MIDI dengan dukungan sound card yang memilik synthesizer (penghasil suara elektrik) sangatlah mirip dengan organ elektrik yang bisa memainkan berbagai alat musik.

Disingkat dengan MP3. Sebuah format rekaman audio digital terkompresi. Format MP3 disusun berdasarkan algoritma yang dikembangkan oleh Karlheinz Brandenburg dari Universitas Fraunhover, Jerman. Teknologi ini memungkinkan format rekaman audio digital dengan kualitas mendekati CD memiliki ukuran yang relatif kecil sehingga dapat didistribusikan dan di-download via internet.

format suara yang terkenal saat ini berbeda dengan MIDI yang hanya instrument, MP3 merekam seluruh suara termasuk suara penyanyinya. Kualitas suara MP3 akan berbanding dengan ukuran penyimpannya. Kualitas yang banyak di gunakan untuk merekam musik adalah standar CD-ROM (44,2 KHz, 16 bit, stereo), sementara kualitas terendah adalah kualitas seperti telepon (5 KHz, 8 bit, mono).

Salah satu format standar yang digunakan untuk penyimpan data suara. Selain dalam bentuk format WAV, suara juga disimpan dalam format MPEG Layer 3 (MP3).

2. Winamp adalah suatu pemutar media buatan Nullsoft, yang sekarang merupakan suatu cabang Time Warner. Winamp merupakan perangkat lunak freeware atau shareware multiformat yang skinnable.

Winamp versi terbaru

Winamp pertama diluncurkan oleh Justin Frankel pada tahun 1996. Pengembangan Winamp terkini mendapat pujian dari Ben Allison (benski), Will Fisher, Taber Buhl, Maksim Tyrtyshny, Chris Edwards dan Stephen (Tag) Loomis.

Pada tahun 2005, Winamp berkembang dari 33 juta pemakai bulanan sampai lebih 57 juta pengguna bulanan, menjadikan Winamp yang kedua yang sering digunakan untuk media pemutaran sedunia setelah Windows Media Player.

3. Windows Media Player adalah perangkat lunak pemutar musik, video dan gambar (foto) buatan Microsoft.

Windows Media Player merupakan bagian dari platform Windows Media yang dikembangkan oleh Microsoft. Sesuai dengan namanya, Windows Media Player ditugaskan untuk melakukan operasi playback terhadap berkas multimedia digital berformat Windows Media Format (WMA, WMV atau ASF), MPEG Audio Layer 3 (MP3), dan beberapa format multimedia digital lainnya. Bagian yang lainnya dari platform Windows Media, adalah Windows Media Services (dulunya dikenal dengan NetShow Server), yang bertugas untuk mengalirkan data multimedia digital dengan menggunakan teknologi multimedia streaming.

Versi terbaru Windows Media Player adalah Windows Media Player 11.





KOGNITIF

A. Latar Belakang

Setiap pengalaman individu mengandung proses asimilasi dan akomodasi. Apabila individu mempunyai struktur kognitif dengan yang bersangkutan maka akan terjdai asimilasi, tetapi pada keadaan di mana tidak ada struktur kognitif, maka perlu adanya proses akomodasi.

Proses pendidikan adalah merupakan salah satu aktivitas manusia. Fungsi motivasi dalam proses pendidikan adalah membangkitkan dorongan untuk melakukan aktivitas dalam pendidikan. Keaktifan dapat menghasilkan perubahan dalam kognitif, psikomotor dan afektif siswa. Perubahan relatif konstan dan terbatas. Perumusan ini berlaku bagi setiap pembelajaran dalam proses belajar-mengajar. Keberhasilan belajar siswa ditentukan oleh beberapa faktor yang menunjang terhadap keberhasilan proses belajar-mengajar tersebut. Faktor metode mengajar akan berkaitan dengan model pembelajaran yang diterangkan.

Pemikiran anak-anak usia sekolah dasar disebut pemikiran operasional konkrit, yakni aktivitas mental yang difokuskan pada objek-objek dan peristiwa-peristiwa nyata yang dapat diukur.

Berdasarkan latar belakang di atas, penulis mencoba memaparkan sebuah makalah tentang aspek-aspek dasar psikologis manusia khususnya tentang perkembangan kognitif.

A. Pengertian Kognitif

Teori-teori kognitif didasarkan pada asumsi bahwa kemampuan kognitif merupakan sesuatu yang fundamental dan yang membimbing tingkah laku anak. Dengan kemampuan kognitif ini maka anak dipandang sebagai individu yang secara aktif membangun sendiri pengetahuan mereka tentang dunia.

Perkembangan kognitif merupakan salah satu perkembangan manusia yang berkaitan dengan pengetahuan, yakni semua proses psikologis yang berkaitan dengan bagaimana individeu mempelajari dan memikirkan lingkungannya.

Menurut Drever (Kuper & Kuper, 2000) disebutkan bahwa ” kognisi adalah istilah umumyang mencakup segenap model pemahaman, yakni persepsi, imajinasi, penangkapan makna, penialain, dan penalaran”.

Sedangkan menurut Piaget (Hetherington & Parke, 1975) menyebutkan bahwa ” kognitif adalah bagaimana anak beradaptasi dan menginterpretasikan objek dan kejadian-kejadian di sekitarnya”. Pieget memandang bahwa anak memainkan peran aktif di dalam menyusunpengetahuannya mengenai realitas, anak tidak pasif menerima informasi. Selanjutnya walaupun proses berpikir dan konsepsi anak mengenai realitas telah dimodifikasi oleh pengalamannya dengan dunia sekitar dia, namun anak juga aktif menginterpretasikan informasi yang ia peroleh dari pengalaman, serta dalam mengadaptasikannya pada pengetahuan dan konsepsi.

Menurut Chaplin (2002) dikatakan bahwa “kognisi adalah konsep umum yang mencakup semua bentuk mengenal, termasuk di dalamnya mengamati, melihat, memperhatikan, memberikan, menyangka, membayangkan, memperkirakan, menduga, dan menilai.

Dari berbagai pengertian yang telah disebutkan di atas dapat dipahami bahwa kognitif adalah sebuah istilah yang digunakan oleh psikolog untuk menjelaskan semua aktivitas mental yang berhubungan dengan persepsi, pikiran, ingatan, dan pengolahan informasi yang memungkinkan seseorang memperoleh pengetahuan, memecahkan masalah, dan merencanakan masa depan, atau semua proses psikologis yang berkaitan dengan bagaimana individu mempelajari, memperhatikan, mengamati, membayangkan, memperkirakan, menlai, dan memikirkan lingkungannya.

B. Perkembangan Kognitif pada Anak-anak

Perkembangan kognitif pada anak-anak disebut tahap praoperasional, yang berlangsung antara usia 2 sampai 7 tahun.

Pemikiran praoperasional tidak lain adalah suatu masa tunggu yang singkat bagi pemikiran operasional, sekalipun pada masa ini menekankan bahwa anak belum berpikir secara operasional.

Pada masa ini konsep yang stabil dibentuk, penalaran mental muncul, egosentrisme mulai kuat dan kemudian melemah, serta terbentuknya keyakinan pada hal magis. Namun pada masa ni anak masih tetap memikirkan pada peristiwa-peristiwa atau pengalaman-pengalaman yang dialaminya.

Secara garis besar pemikiran praoperasional terbagi dua subtahap (Heterington & Parke, 1979, Seifert & Hofnung, 1994), antara lain :

1. Subtahap Prakonseptual (2 - 4 tahun)

Subtahap Prakonseptual disebut juga pemikiran simbiolik (symbiolic trought) karena karakteristik utama pada tahap ini ditandai dengan munculnya sistem-sistem lambang atau simbol, seperti bahasa.

Pada tahap ini anak-anak mengembangkan kemampuan untuk menggambarkan atau membayangkan secara mental suatu objek yang tidak ada (berbeda dengan yang lain). Seperti contoh sebuah pisau yang terbuat dari plastik merupakan suatu yang nyata yang dapat mewakili hal sebenarnya. Pencapaian kognitif pada subtahap praoperasional itu ditandai dengan kemunculan pemikiran simbolis. Anak akandapat dengan mudah mengingat kembali dan membandingkan objek-objek serta pengalaman-pengalaman yang diperolehnya jika pengalaman tersebut mempunyai nama dan konsep yang dapat menggambarkan karakteristiknya. Simbol-simbol juga membantu anak-anak mengkomunikasikan kepada orang lain tentang apa yang mereka ketahui sekalipun dalam situasi yang jauh dengan pengalamannya sendiri.

2. Subtahap Intuisif (4 - 7 tahun)

Dalam subtahap ini meskipun aktivitas mental tertentu terjadi, tetapi anak-anak belum begitu sadar mengenai prinsip-prinsip yang ,elandasi terbentuknya aktivitas tersebut. Walaupun anak mampu memecahkan masalah yang berhubungan dengan aktivitas ini, namun ia tidak bisa menjelaskan alasan yang tepat untuk memecahkan maalah dengan cara-cara tertentu.

Dengandemikian meskipun simbol-simbol anak meningkat, namun proses penalaran dan pemikirannya masih mempunyai ciri-ciri keterbatasan tertentu.

Perkembangan kognitif dari anak-anak praoperasional juga ditunjukkan dengan serangkaian pertanyaan yang diajukannya yang tidak jarang orang dewasa merasa kebingungan untuk menjawabnya.



KESIMPULAN

Perkembangan kognitif merupakan salah satu perkembangan manusia yang berkaitan dengan pengetahuan, yakni semua proses psikologis yang berkaitan dengan bagaimana individeu mempelajari dan memikirkan lingkungannya.

Kognitif adalah sebuah istilah yang digunakan oleh psikolog untuk menjelaskan semua aktivitas mental yang berhubungan dengan persepsi, pikiran, ingatan, dan pengolahan informasi yang memungkinkan seseorang memperoleh pengetahuan, memecahkan masalah, dan merencanakan masa depan, atau semua proses psikologis yang berkaitan dengan bagaimana individu mempelajari, memperhatikan, mengamati, membayangkan, memperkirakan, menlai, dan memikirkan lingkungannya.

Perkembangan kognitif pada anak-anak disebut tahap praoperasional, yang berlangsung antara usia 2 sampai 7 tahun. Pada masa ini konsep yang stabil dibentuk, penalaran mental muncul, egosentrisme mulai kuat dan kemudian melemah, serta terbentuknya keyakinan pada hal magis. Namun pada masa ni anak masih tetap memikirkan pada peristiwa-peristiwa atau pengalaman-pengalaman yang dialaminya.

DAFTAR PUSTAKA

Prof. DR. HJ. Samsunumiyati, “Psikologi Perkembangan”, PT Remaja Rosda Karya , Bandung

Drs. H. Ahmad Fauzi, “Psikologi Umum”, Pustaka Setia, Bandung

Conny Semiawan, dkk. “Pengenalan dan Pengembangan Bakat Sejak Dini” PT Remaja Rosda Karya , Bandung

Multiple Intelligence

Setiap orang memilki kecerdasan yang berbeda. Prof. Howard Gardener seorang ahli riset dari Amerika mengembangkan model kecerdasan "multiple intelligence". Multiple intelligence artinya bermacam-macam kecerdasan. Ia mangatakan bahwa setiap orang memilki bermacam-macam kecerdasan, tetapi dengan kadar pengembangan yang berbeda. Yang di maksud kecerdasan menurut Gardener adalah suatu kumpulan kemampuan atau keterampilan yang dapat ditumbuhkembangkan.

Menurut Howard Gardener dalam setiap diri manusia ada 8 macam kecerdasan, yaitu:

  1. Kecerdasan linguistik

  2. Kecerdasan logik matematik

  3. Kecerdasan visual dan spasial

  4. Kecerdasan musik

  5. Kecerdasan interpersonal

  6. Kecerdasan intrapersonal

  7. Kecerdasan kinestetik

  8. Kecerdasan naturalis

1. KECERDASAN LINGUISTIK

Kecerdasan linguistik adalah kemampuan untuk menggunakan kata-kata secara efektif, baik secara lisan maupun tulisan. Kecerdasan ini mencakup kepekaan terhadap arti kata, urutan kata, suara, ritme dan intonasi dari kata yang di ucapkan. Termasuk kemampuan untuk mengerti kekuatan kata dalam mengubah kondisi pikiran dan menyampaikan informasi.

2. KECERDASAN LOGIK MATEMATIK

Kecerdasan logik matematik ialah kemampuan seseorang dalam memecahkan masalah. Ia mampu memikirkan dan menyusun solusi (jalan keluar) dengan urutan yang logis (masuk akal). Ia suka angka, urutan, logika dan keteraturan. Ia mengerti pola hubungan, ia mampu melakukan proses berpikir deduktif dan induktif. Proses berpikir deduktif artinya cara berpikir dari hal-hal yang besar kepada hal-hal yang kecil. Proses berpikir induktif artinya cara berpikir dari hal-hal yang kecil kepada hal-hal yang besar.

3. KECERDASAN VISUAL DAN SPASIAL

Kecerdasan visual dan spasial adalah kemampuan untuk melihat dan mengamati dunia visual dan spasial secara akurat (cermat). Visual artinya gambar, spasial yaitu hal-hal yang berkenaan dengan ruang atau tempat. Kecerdasan ini melibatkan kesadaran akan warana, garis, bentuk, ruang, ukuran dan juga hubungan di antara elemen-elemen tersebut. Kecerdasan ini juga melibatkan kemampuan untuk melihat obyek dari berbagai sudut pandang.

4. KECERDASAN MUSIK

Kecerdasan musik adalah kemampuan untuk menikmati, mengamati, membedakan, mengarang, membentuk dan mengekspresikan bentuk-bentuk musik. Kecerdasan ini meliputi kepekaan terhadap ritme, melodi dan timbre dari musik yang didengar. Musik mempunyai pengaruh yang sangat besar terhadap perkembangan kemampuan matematika dan ilmu sains dalam diri seseorang.

Telah di teiliti di 17 negara terhadap kemampuan anak didik usia 14 tahun dalam bidang sains. Dalam penelitian itu ditemukan bahwa anak dari negara Belanda, Jepang dan Hongaria mempunyai prestasi tertinggi di dunia. Saat di teliti lebih mendalam ternyata ketiga negara ini memasukkan unsur ini ke dalam kurikulum mereka. Selain itu musik juga dapat menciptakan suasana yang rileks namun waspada, dapat membangkitkan semangat, merangsang kreativitas, kepekaan dan kemampuan berpikir. Belajar dengan menggunakan musik yang tepat akan sangat membantu kita dalam meningkatkan daya ingat.

5. KECERDASAN INTERPERSONAL

Kecerdasan interpersonal ialah kemampuan untuk mengamati dan mengerti maksud, motivasi dan perasaan orang lain. Peka pada ekpresi wajah, suara dan gerakan tubuh orang lain dan ia mampu memberikan respon secara efektif dalam berkomunikasi. Kecerdasan ini juga mampu untuk masuk ke dalam diri orang lain, mengerti dunia orang lain, mengerti pandangan, sikap orang lain dan umumnya dapat memimpin kelompok.

6. KECERDASAN INTRAPERSONAL

Kecerdasan intrapersonal adalah kemampuan yang berhubungan dengan kesadaran dan pengetahuan tentang diri sendiri. Dapat memahami kekuatan dan kelemahan diri sendiri. Mampu memotivasi dirinya sendiri dan melakukan disiplin diri. Orang yang memilki kecerdasan ini sangat menghargai nilai (aturan-aturan) etika (sopan santun) dan moral.

7. KECERDASAN KINESTETIK

Kecerdasan kinestetik ialah kemampuan dalam menggunakan tubuh kita secara terampil untuk mengungkapkan ide, pemikiran dan perasaan. Kecerdasan ini juga meliputi keterampilan fisik dalam bidang koordinasi, keseimbangan, daya tahan, kekuatan, kelenturan dan kecepatan.

8. KECERDASAN NATURALIS

Kecerdasan naturalis adalah kemampuan untuk mengenali, membedakan, mengungkapkan dan membuat kategori terhadap apa yang di jumpai di alam maupun lingkungan. Intinya adalah kemampuan manusia untuk mengenali tanaman, hewan dan bagian lain dari alam semesta.

Ada baiknya kita menjajaki jenis kecerdasan kita sendiri mana yang sudah berkembang dan mana yang belum. Dari delapan kecerdasan (intelligence) tersebut, manakah yang menjadi keunggulan anda dan mana yang belum anada gunakan secara maksimal?. Dengan mengetahui bahwa anda memilki kelebihan atau kekurangan pada kecerdasan tertentu, anda akan dapat berbenah diri dan meningkatakn kemampuan anda. Untuk bisa mengetahui lebih jelas mana kecerdasan anda yang lebih dominan dan menjadi kekuatan anda, tidak ada salahnya menjawab pertanyaan berikut ini.

1. LINGUISTIK

  1. Anda senang bermain dengan kata-kata. Anda menikmati puisi. Anda suka mendengarkan cerita.

  2. Anda membaca apa saja; buku, majalah, surat kabar dan bahkan label produk.

  3. Anda merasa mudah dan percaya diri mengekspresikan diri anda baik secara lisan maupun tulisan. Contohnya, anda pintar dalam berkomunikasi dan pintar dalam menceritakan atau menulis mengenai sesuatu hal.

  4. Anda suka membumbui percakapan anda dengan hal-hal menarik yang baru saja anda baca atau dengar.

  5. Anda suka mengerjakan teka-teki silang,bermain scrable atau bermain puzzle. Anda dapat mengeja dengan sangat baik.

  6. Anda memilki perbendaharan kata yang sangat baik sehingga kadang orang harus meminta anda menjelasakan arti kata yang anda gunakan. Anda suka menggunakan kata yang tepat untuk setiap situasi.

  7. Di sekolah anda lebih menyukai mata pelajaran seperti bahasa inggris, sejarah dan ilmu sosial. Anda menyadari pentingnya membangun perbendaharaan kata.

  8. Anda suka menghadapi perdebatan atau argumentasi secara lisan dan dapat memberikan penjelasan yang terarah dan jelas.

  9. Anda senang "berpikir dengan mengucapkan apa yang anda pikirkan", menyelesaikan masalah dengan bebicara, menjelaskan solusi dan mengajukan pertanyaan.

  10. Anda merasa sangat mudah menyerap informasi dengan mendengarkan radio, kaset atau kuliah. Anda sangat mudah mengingat kata-kata.

2. LOGIKA MATEMATIKA

  1. Anda senang bekerja dengan angka dan dapat melakukan perhitungan mental (mencongak).

  2. Anda tertarik dengan kemajuan teknologi dan gemar melakukan percobaan untuk melihat cara kerja sesuatu hal.

  3. Anda merasa mudah melakukan perencanaan keuangan. Anda menetapkan target dalam bentuk angka dalam bisnis dan hidup anda.

  4. Anda senang menyiapkan jadwal perjalanan secara terperinci. Anda sering menyiapkan, memberi nomor dan menetapkan suatu daftar kerja (to-do-list).

  5. Anda senang dengan permainan, puzzle atau sesuatu yang membutuhkan kemampuan berpikir logis dan statistis seperti permainan cheker atau catur.

  6. Anda cenderung mengenali kesalahan logika atas apa yang orang ucapkan atau lakukan.

  7. Matematika dan fisika (science) merupakan sebagian dari mata pelajaran yang sangat anda sukai.

  8. Anda dapat menemukan contoh khusus untuk mendukung suatu pandangan umum dan senang menganalisis situasi dan argumentasi.

  9. Anda senang melakukan suatu pendekatan sistematis, step-by-step dalam memecahkan suatu masalah. Anda suka menemukan pola dan hubungan antara suatu obyek atau angka.

  10. Anda perlu meggolongkan, mengelompokkan atau menghitung untuk bisa menghargai hubungan antara satu hal dengan hal lainnya.

3. VISUAL DAN SPASIAL

  1. Anda menyukai seni, menikmati lukisan dan patung. Anda memilki citra rasa yang baik akan warna.

  2. Anda cenderung menyukai pencatatan secara visual dengan menggunakan kamera atau handycam.

  3. Anda bisa menulis dengan cepat saat anda mencatat atau berpikir mengenai sesuatu. Anda dapat menggambar dengan cukup baik.

  4. Anda merasa mudah membaca peta atau melakukan navigasi, anda memilki kemampuan mengerti arah yang baik.

  5. Anda menikmati permainan seperti puzzle.

  6. Anda senang membongkar sesuatu dan memasang kembali dengan baik. Anda dapat menyusun peralatan dan mengikuti instruksi dengan baik.

  7. Di sekolah, anda menyukai pelajaran seperti ilmu ukur ruang.

  8. Anda sering menjelaskan apa yang ada dalam pikiran anda dengan menggunakan diagram atau gambar dan anda dapat membaca diagram (chart) dengan mudah.

  9. Anda dapat melihat (memvisualisasi) suatu hal dari beberapa sudut pandang.

  10. Anda suka membaca bahan bacaan yang di lengkapi dengan banyak gambar.

4. MUSIK

  1. Anda dapat memainkan alat musik.

  2. Anda dapat menyanyi sesuai dengan tinggi rendahnya kunci nada.

  3. Anda biasanya dapat mengingat sebuah irama hanya dengan mendengarkan beberapa kali saja.

  4. Anda sering mendengarkan musik. Anda bahkan kadang kala menghadiri konser musik. Anda suka -bahkan butuh- mendengarkan lagu sambil anda bekerja.

  5. Anda mengikuti irama musik dengan baik dan tanpa sadar mengetuk-ngetukkan jari anda mengikuti irama lagu itu.

  6. Anda dapat membedakan suara berbagai alat musik yang berbeda.

  7. Lagu iklan sering muncul dalam pikiran anda (sering anda ingat).

  8. Anda tidak dapat membayangkan hidup tanpa musik. Anda menemukan bahwa musik membangkitkan suatu emosi dan kenangan atau gambaran saat anda mendengarkan musik itu.

  9. Anda sering bersiul atau mengeluarkan suara "hmm...hmmm" mengikuti irama lagu.

  10. Anda sering menggunakan irama untuk mengingat sesuatu, misalnya nomor telepon.

5. INTERPERSONAL

  1. Anda senang bekerja sama dengan orang lain dalam suatu kelompok atau komite.

  2. Anda lebih suka belajar kelompok dari pada belajar sendiri.

  3. Orang sering kali datang kepada anda untuk meminta nasihat. anda adalah orang penuh simpati.

  4. Anda lebih suka team sport seperti basket, soffball, sepak bola dari pada individual seperti renang dan lari.

  5. Anda menyukai permainan yang melibatkan orang lain seperti bridge dan monopoli.

  6. Anda suka berkumpul dengan orang lain (menghadiri pesta, perkumpulan dan lain-lai).

  7. Anda mempunyai beberapa kawan yang sangat dekat.

  8. Anda dapat berkomunikasi dengan baik dan dapat membantu menyelesaikan pertikaian.

  9. Anda tidak segan-segan untuk mengambil kepemimpinan, menunjukkan pada orang lain bagaimana melakukan sesuatu.

  10. Anda lebih suka memecahkan suatu masalah dengan orang lain dari pada harus memikirkan dan memecahkan masalah itu sendiri.

6. INTRAPERSONAL

  1. Anda memiliki buku harian untuk mencatat pikiran anda yang sangat dalam dan pribadi.

  2. Anda serimg menyendiri untuk memikirkan dan memecahkan masalah itu sendiri.

  3. Anda menetapkan tujuan anda.

  4. Anda adalah seorang pemikir independen (mandiri). Anda tahu pikiran anda dan anda memutuskan sendiri keputusan anda.

  5. Anda mempunyai hobi atau kesenangan yang bersifat pribadi yang tidak banyak anda bagikan atau ungkapkan kepada orang lain.

  6. Anda suka memancing dan memanjat gunung seorang diri. Anda senang dengan kesendirian anda.

  7. Ide anda mengenai liburan yang baik adalah dengan menghabiskan waktu di puncak gunung atau tempat yang sepi, daripada ke hotel berbintang lima.

  8. Anda mempunyai pandangan yang realistis mengenai kekuatan dan kelemahan anda.

  9. Anda tertarik untuk menghadiri seminar pengembangan diri atau pernah melakukan konseling untuk belajar lebih banyak mengenai diri anda sendiri.

  10. Anda senang bekerja untuk diri anda sendiri atau telah dengan sangat serius berpikir untuk melakukan usaha sendiri.

7. KINESTETIK

  1. Anda gemar berolahraga atau melakukan kegiatan fisik.

  2. Anda cakap dalam melakukan sesuatu seorang diri.

  3. Anda senang memikirkan persoalan sambil aktif dalam kegiatan fisik seperti berjalan atau lari.

  4. Anda tidak keberatan jika diminta untuk menari.

  5. Setiap kali anda pergi ke pusat hiburan atau permainan, anda senang dengan permainan yang sangat menantang dan "mengerikan" secara fisik seperti jet coaster.

  6. Anda suka menangani sesuatu secara fisik. Anda suka memegang atau mencoba sesuatu agar benar-benar mengerti.

  7. Pelajaran di sekolah yang anda sukai adalah olahraga atau kerajinan tangan.

  8. Anda menggunakan gerakan tangan atau bahasa tubuh anda untuk mengekspresikan diri anda.

  9. Anda menyukai permainan yang melibatkan fisik dengan anak-anak, misalnya bermain sambil berguling-guling atau saling tarik menarik.

  10. Anda lebih suka mempelajari hal baru langsung dengan mempraktekkannya daripada sekadar membaca manual atau menonton video yang menjelaskan hal itu.

8. NATURALIS

  1. Anda senang memelihara atau menyukai hewan.

  2. Anda dapat mengenali dan membedakan nama berbagai jenis pohon, bunga dan tanaman.

  3. Anda tertarik dan memilki pengetahuan yang cukup mengenai bagaimana tubuh bekerja -di mana letak organ tubuh yang penting- dan anda mengerti akan kesehatan.

  4. Anda tahu jalur atau jalan setapak, sarang burung dan hewan liar lainnya saat anda berjalan di alam dan anda bisa "membaca" cuaca.

  5. Anda dapat membayangkan diri anda sebagai seorang petani atau mungkin anda suka memancing.

  6. Anda suka berkebun dan mengenal efek dari pergantian musim.

  7. Anda mengerti dan tertarik dengan topik lingkungan global.

  8. Anda mengikuti perkembangan astronomi, mengerti asal muasal terjadinya alam semesta dan evolusi kehidupan.

  9. Anda tertarik pada masalah sosial, psikologi dan motivasi manusia.

  10. Anda beranggapan bahwa perlindungan sumber daya alam dan mencapai cita-cita merupakan dua hal yang sangat penting di zaman sekarang

    Dari daftar kecerdasan diatas, 2 kecerdasan pertama adalah dua kecerdasan yang selama ini dikorelasikan dengan tes IQ (Intelligence Quotient). Sedangan 5 kecerdasan lainnya merupakan kecerdasan yang dikemukakan Gardner, yang mana selama ini dikesampingkan atau diabaikan, padahal secara faktual dianggap merupakan kecerdasan setara dengan 2 kecerdasan pertama. Disamping 7 kecerdasan diatas, ditambahkan lagi kemudian 2 kecerdasan lain:
    kecerdasan naturalis (naturalist intelligence, NI), cerdas dengan alam (nature | environment smart); di bidang lingkungan dan alam sekitar.
    kecerdasan ekstensialis (extentialist intelligence, XI), cerdas terhadap keberadaan (extent smart); unggul di bidang pemahaman keberadaan sesuatu.

Pada dasarnya bisa jadi tiap manusia mungkin memiliki semua kecerdasan, tapi umumnya hanya satu, dua, tiga atau beberapa bagian dari semua kecerdasan tersebut menonjol, unggul atau dominan dalam diri seorang individual, dan dalam proporsi berbeda, dan umumnya dalam kecerdasan-kecerdasan yang bertalian, dan kecerdasan-kecerdasan mana yang dominan tercermin dari sikap dan perilaku, dan tindakannya. Seseorang mungkin saja memiliki keunggulan dalam kecerdasan verbal | lingustik, kecerdasan logikal | matematikal, dan kecerdasan visual | spasial, ketiganya sekaligus, tapi sangat buruk dalam kecerdasan musikal, kecerdasan intrapersonal, dan kecerdasan interpersonal misalnya. Tak ada seorang pun manusia sempurna dan memiliki segalanya secara sekaligus bersamaan.

Jadi tiap orang pada dasarnya memiliki semua bentuk kecerdasan, tapi kebanyakan hanya ada dua atau tiga kecerdasan saja yang berkembang dan hanya satu yang dominan, yang dikenal sebagai bakat atau bawaan, sehingga tak banyak yang unggul dalam kecerdasan rangkap, dan sukses lebih di satu bidang keahlian. Ada baiknya kalau kita tak hanya mengandalkan kecerdasan di satu bidang saja, karena kita juga bisa berkembang di bidang lain, yang bukan bakat kita, asalkan kita mau belajar dengan tekun dan serius. Jika tdk, kita akan terperangkap di bdg satu kecerdasan, dan ini menjelaskan mengapa banyak orang dodol tapi kaya, dan punya kedudukan tinggi, dan banyak orang pintar hidupnya melarat dan dipekerjakan oleh orang dodol.

Kecerdasan manusia adalah sesuatu yang sangat kompleks, dan ternyata sangat erat hubungannya dengan kepribadian, dimana intelligence test (uji kecerdasan) pada umumnya hanya mencakup lingkup sangat terbatas dan tak bisa diadakan untuk lingkup menyeluruh.

Sebagai contoh, bagaimana dengan sebuah pertanyaan seperti "Apakah tindakan anda akan lakukan jika anda menemukan di jalanan sebuah amplop tercecer yang bersegel dan beralamat lengkap dan berperangko baru di jalanan?" Satu pertanyan yang berlaku untuk suatu uji kecerdasan, tapi juga berisi uji kepribadian.

Jawaban untuk pertanyaan tersebut bisa beragam dalam satu multiple choice (pilihan rangkap.) Jika anda mengirimkannya kembali atau mengembalikannya ke kantor pos atau ke seorang tukang pos, maka anda akan memperoleh skor 2. Jika anda menyadari bahwa itu milik seorang lain dan mencoba memberikannya katakanlah ke seorang polisi, maka anda memperoleh skor 1. Tapi jika anda membukanya, maka anda memperoleh skor 0; yang mana secara moral tak dibenarkan dalam masyarakat umum; tapi suatu tindakan yang intelligent and smart (cerdas dan cerdik), terutama bila anda melihat sejumlah uang di dalamnya. Jadi ini merupakan pertanyaan yang bermuatan kultur, moral dan etika.



Rabu, 11 Maret 2009

Hot Potatoes


Across:

1.

orang yang berjuang dijalan Allah

5.

Ucapan Nabi Saw

6.

hewan yang diharamkan untuk dimakan

9.

pekerjaan Nabi Saw

11.

Tempat sholat

12.

mengelilingi ka'bah

15.

ibadah wajib yang dilakukan setiap hari 5x sehari

16.

Rasulullah Saw

18.

pemimpin sholat

20.

buah terlarang di surga

21.

lawan kata neraka

22.

lari-lari kecil pada saat haji

23.

ibadah wajib yang dlakukan setiap bulan ramadhan

Down:

1.

laa ilaahaillallah

2.

panggilan sholat

3.

istri pertama Nabi Saw

4.

malaikat penyampai wahyu

7.

kitab umat kristiani

8.

raka'at sholat dhuhur

10.

hukuman orang berzina

13.

hukum khamr

14.

hukum puasa ramadhan

15.

jumlah istri Nabi Saw

17.

melanggar perintah Allah

19.

manusia pertama di Bumi

Selasa, 10 Maret 2009

TUJUAN MENGIKUTI KULIAH TEKNOLOGI PEMBELAJARAN


BISMILLAH...
Tujuan saya mengikuti kuliah ini, karena saya mengambil fak tentang kependidikan maka, tujuannya adalah agar menjadi guru yang profesional dalam bidang IPTEK. melihat perkembangan zaman yang terjadi, kenyataan memperlihatkan bahwa para peserta didik lebih cepat bisa beradaptasi dengan perkembangan teknologi yang sudah ada maka saya sebagai pendidik tentunya tidak ingin ketinggalan dengan para peserta didik.